Warga Waykanan Dambakan Bus Sekolah Kembali Operasi

banner 728x90
Masyarakat Waykanan , Kapan Bus Sekolah Kembali Operasi
Waykanan ( gerbangrepublik.com ) – Masyarakat Kecamatan Baradatu Kabupaten Waykanan  berharap Bus  pengangkut anak Sekolah dapat kembali beroperasi. Hal ini sangat di rasakan sekali manfaatnya , selain efisien juga dapat memperkecil resiko pengendara roda dua.
Menurut Fahri warga Kampung Tiuh Balak I Baradatu,  Minggu ( 12/2 )  dengan adanya Bus yang melayani antar jemput pelajar sangat membntu orang tua selain memperingan biaya juga memperkecil resiko berkendaraan di jalan raya.
” selaku  Masyarakat yang berada di Kampung Tiuh Balak sangat berharap Bupati  Raden Adipati Surya kembali mengoperasikan Bus Sekolah seperti jaman pemimpin sebelumnya , pelajar maupun orang tua sangat membutuhkannya ” jelasnya.
Di tempat terpisah, Camat Baradatu Ari Antoni sangat menyambut baik harapan masyarakat tersebut. Menurutnya Bus pengangkut anak sekolah memang sangat dibutuhkan bagi siswa, terlebih saat musim hujan. Dengan dioprasikan kembali, secara tidak langsung pemerintah telah membantu memperlancar mereka menuju sekolah masing- masing terutama diseputar jalan lintas sumatra sampai diSimpang Empat Blambangan Umpu.  ( man )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *